
Bintang muda Bayern Munich Jamal Musiala telah dipanggil ke tim senior Jerman untuk pertama kalinya, dengan gelandang berusia 18 tahun itu dipilih Joachim Low setelah menolak Inggris.
Musiala, dengan ayah keturunan Inggris-Nigeria dan ibunya asal Jerman, telah berjanji setia internasionalnya untuk tanah kelahirannya dan berharap bisa tampil di kualifikasi Piala Dunia 2022 lawan Islandia, Rumania, dan Makedonia Utara.
Talenta muda lainnya, pemain Bayer Leverkusen, Florian Wirtz, juga dipanggil Low ke dalam seleksi terakhirnya. Pemain berusia 17 tahun itu pastinya berharap bisa mendapat kesempatan yang sama.
Ijin sudah diberikan buat pemain-pemain yang berkarier di Inggris untuk memasuki Jerman di jeda internasional pada bulan ini. Protokol Covid-19 tetap berlaku di seluruh dunia, tapi pemain-pemain seperti Timo Werner, Antonio Rudiger, Kai Havertz, dan Ilkay Gundogan akan meninggalkan Chelsea dan Manchester City untuk bergabung dengan timnas.
Namun, tiga pemain senior yang dirindukan untuk bisa kembali ke skuad Jerman masih harus absen. Jerome Boateng, Mats Hummels, dan Thomas Muller belum dipanggil lagi oleh Low, yang lebih tertarik untuk melakukan regenerasi.
Low, yang membawa Jerman meraih kejayaan di Piala Dunia 2014, menyatakan dirinya akan mundur dari posisinya sebagai pelatih timnas usai gelaran Euro 2020, yang diundur pada musim panas mendatang.
Kiper: Bernd Leno, Manuel Neuer, Marc-Andre ter Stegen, Kevin Trapp
Bek: Emre Can, Matthias Ginter, Robin Gosens, Marcel Halstenberg, Lukas Klostermann, Philipp Max, Antonio Rudiger, Niklas Sule, Jonathan Tah,
Gelandang/Striker: Serge Gnabry, Leon Goretzka, Ilkay Gundogan, Kai Havertz, Jonas Hofmann, Joshua Kimmich, Toni Kroos, Jamal Musiala, Florian Neuhaus, Leroy Sane, Timo Werner, Florian Wirtz, Amin Younes.
Sumber : Goal.com



0 Komentar